Rabu, 06 Februari 2013

Tanpa pemahaman, tanpa penjelasan..

Benar, tidak semua kejadian perlu dengan pemahaman..
sama seperti rasa yang lahir tanpa perlu penjelasan..

sejak awal, aku bagaikan kuda bersayap khayalan..
mengapa? karna sejatinya kuda tidak pernah bersayap!

tapi mengapa rasa seolah melukiskan sayap indah pada setiap sudut kehidupan..
sehingga aku senantiasa lupa bahwa aku bukanlah hewan bersayap!

lantas, engkau jua rasa yang membuat ku seperti mampu untuk berhembus beriringan..
membuatku "seperti" mampu untuk terbang bersamamu..

lagi-lagi aku lupa bahwa sayap itu adalah "khayalan ku yang kau lukiskan dengan rasamu..
seakan semua kehendak ketentuanmu..

rasa..
mengapa sering kali sesaat kau hapus sayapku?
apakah karna sayapku hanya palsu?

rasa..
kaulah yang melukiskan sayap itu dalam kehidupanku..
tidakkah kau ingin bertanggung jawab dengan lukaku?

rasa..
kini kau hempaskan aku ke bumi sadarku..
bahwa sayap itu hanya khayalku dan rasaku.. bukan rasamu..
kau biarkan angin menghapus warna dari sayapku..
tanpa pemahaman untuku..
tanpa penjelasan untuku..

kejadian ini berkala dan akan terus terjadi tanpa pemahaman..
tanpa harus ada penjelasan untuk memahami, antara aku dan rasaku.. (bukan rasamu)

3 komentar:

  1. Selalu saja, akhirannya sama. 'Kau hempaskan'
    Ngakak pas baca kuda. Kenapa kau bawa-bawa kuda? :p
    kereen tetep~

    Itu kaya lagu ya jek, yang 'Bila Rasaku ini rasamu~ owuuw' *apadeh

    BalasHapus
  2. aku menemukan blogmuuuu .. muahahahahaha

    BalasHapus